Gh social:

Latest Post

Tuesday 24 September 2013

Perintah Dasar Linux Ubuntu

Perintah dasar linux ubuntu

Berikut ini adalah beberapa perintah yang bisa digunakan di sistem operasi Ubuntu pada mode CLI, baik Desktop maupun Server, yang juga banyak untuk bisa digunakan pada distro yang lain.

Struktur Direktori Linux


Kali ini saya ingin berbagi tentang struktur direktori yang ada pada linux yang saya dapat dari berbagai sumber, namun saya berikan contoh gambar dibawah ini adalah pada Linux Mint. Sebenarnya tidak jauh berbeda dengan distro linux lainnya.


Friday 13 September 2013

Cara Menginstal Ubuntu


Cara menginstal Ubuntu

Di posting kali ini saya membuat video tutorial instalasi Ubuntu (Maaf Screenshot menyusul)


Monday 2 September 2013

AKB48 - Koisuru Fortune Cookie Romaji Lyrics + Notasi Angka

Single terbaru AKB yang satu ini memiliki nuansa yang agak 'berbeda' dengan single AKb lainnya. Bagaimana tidak, yang jadi center adalah Sashihara Rino, eks-AKB yang kini tergabung dalam HKT48. Mungkin sudah pada tahu kalau penentuan center untuk single ini dengan menggunakan voting menggunakan tiket yang ada di single AKB sebelumnya, Sayonara Crawl, dan akhirnya Sasshi-lah yang keluar sebagai pemenang.

Friday 30 August 2013

RB751U (Routerboard)



Mikrotik RB 751U HnD yang merupakan salah satu Routerboard yang cukup baru dari Mikrotik dengan harga yang relatif murah tetapi memiliki semua kebutuhan sebagai router dan gateway untuk personal dan persusahaan SOHO.




RB751U-2HND memiliki 5 buah port gigabit ethernet, 1 buah Access Point embedded 2,4 GHz MIMO (sehingga tidak perlu lagi membeli produk Wifi Access Point dan Router secara terpisah), antenna embedded dengan penguatan 2,5 dbi, Wireless Tx Power sebesar 30dbm (setara dengan 1 Watt), daya yang cukup untuk bisa menjangkaun seluruh ruang di kantor Anda.
Apabila membutuhkan jangkauan yang lebih luas antena wireless dapat dihubungkan dengan antena omni, sectoral atau antena grid. Fitur lain yang tidak ada di jenis router indoor sebelumnya RB751U-2HND dilengkapi dengan satu buah port USB 2.0. Untuk berinternetan lewat USB Modem kita bisa menggunakan modem seperti USB modem Sierra Wireless Compass 885 dan Huawei e220. Di Forum Mikrotik bahkan dah ada yang sharing tentang penambahan antena wireless dengan USB WLAN TP-Link TL-WN722N.

Wednesday 17 July 2013

Acces Point


Apa sih sebenarnya Access Point itu?, barangkali anda mendapat tugas tentang Access Point, maka akan kita jelaskan disini. Access point adalah adalah perangkat, seperti router nirkabel / wireless, yang memungkinkan perangkat nirkabel untuk terhubung ke jaringan. Pada access point terdapat router built-in, sementara yang lain harus terhubung ke router untuk menyediakan akses jaringan. Dalam kedua kasus, access point biasanya didesain untuk perangkat lain, seperti jaringan switch atau modem broadband.

HUB

Hub merupakan perangkat keras yang sangat penting dalam jaringan komputer, Hub sangat mempengaruhi proses koneksi antar komputer sehingga jika Hub mengalami kerusakan maka seluruh jaringan komputer akan terputus dan terganggu.
Hub berfungsi sebagai peragkat keras penerima sinyal dari sebuah komputer dan merupakan titik pusat yang menghubungkan ke seluruh komputer dalam jaringan tersebut. Hub juga berperan sebagai penguat sinyal kabel UTP, konsentrator dan penyambung. Berdasarkan fungsinya Hub dibedakan menjadi 2 macam yakni:
  • Hub pasif merupakan hub yang berfungsi sebagai pemmisah atau pembagi jaringan, akan tetapi tidak melakukan penguatan sinyal sehingga hub ini tidak membutuhkan tenaga listrik tambahan. 
  • Hub Aktif berfungsi sebagai penghubung jalur secara fisik dan penguat sinyal dalam jaringan, Akan tetapi Hub aktif membutuhkan tenaga listrik tambahan untuk bisa bekerja.

Modem ADSL dan GSM




Modem berasal dari singkatan Modulator Demodulator. Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi ke dalam sinyal pembawa (carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkan sinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa yang diterima sehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yang disebut "modem", seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya, namun umumnya istilah modem lebih dikenal sebagai Perangkat keras yang sering digunakan untuk komunikasi padakomputer.

Data dari komputer yang berbentuk sinyal digital diberikan kepada modem untuk diubah menjadi sinyal analog, ketika modem menerima data dari luar berupa sinyal analog, modem mengubahnya kembali ke sinyal digital supaya dapat diproses lebih lanjut oleh komputer. Sinyal analog tersebut dapat dikirimkan melalui beberapa media telekomunikasi seperti telepon dan radio.

Setibanya di modem tujuan, sinyal analog tersebut diubah menjadi sinyal digital kembali dan dikirimkan kepada komputer. Terdapat dua jenis modem secara fisiknya, yaitu modem eksternal dan modem internal.

Jenis-jenis Modem : 
  1. Modem ADSL
  2. Modem GSM ; dll

Modem ADSL atau Asymmetric Digital Subscriber Line (ADSL) adalah salah satu bentuk dari teknologi Digital Subscriber Line (DSL). Ciri khas ADSL adalah sifatnya yang asimetrik, yaitu bahwa data ditransferkan dalam kecepatan yang berbeda dari satu sisi ke sisi yang lain. Teknologi ini mempunyai kecepatan data yang berbeda untu kirim (uplink) dan terima (downlink) Untuk uplink bisa mencapai 8 Mbps sementara untuk downlink bisa mencapai 1 Mbps dengan jarak kabel maksimum sampai dengan 5,5 km.

Kelebihan:

● Kecepatannya yang tertinggi dengan jarak yang memadai dan bisa mendukung layanan komunikasi suara.

● Layanan komunikasi data dan suara diberikan melalui dua kanal yang terpisah , tetapi tetap satu kabel yang sama.

Kekurangan:

● Kecepatan dalam pengiriman data sangat berpengaruh pada jarak. Semakin jauh jarak antara modem dengan PC, atau saluran telepon kita dengan gardu telepon, maka semakin lambat pula kecepatan untuk mengakses internetnya.

● Penggunaan fiber optic pada saluran telepon digital yang dipakai saat ini. Di mana penggunaan fiber

optic ini tidak sesuai dengan sistem ADSL yang masih menggunakan saluran analog yaitu kabel tembaga,

sehingga akan sulit dalam pengiriman sinyal melalui fiber optic.

● Adanya load coils yang dipakai untuk memberikan layanan telepon ke daerah-daerah. Sementara load

coils sendiri adalah peralatan induksi yang menggeser frekuensi pembawa ke atas. Sayangnya load coils

menggeser frekuensi suara ke frekuensi yang biasa digunakan DSL, sehingga mengakibatkan terjadinya interferensi dan ketidak cocokkan jalur untuk ADSL.

contoh modem ADSL 


Modem GSM memililki kesamaan dengan modem CDMA, yaitu komunikasi Internet dengan menggunakan jalur komunikasi GSM (Global System for Mobile Communication). Sama halnya seperti modem CDMA, modem GSM memiliki bentuk yang sama, yaitu berupa USB, PCMCIA, dan dapat pula menggunaka ponsel yang memiliki fitur sebagai modem.

contoh modem GSM




Saturday 13 July 2013

MikroTik


              Mikrotik adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (Software) yang berhubungan dengan sistem jaringan komputer yang berkantor pusat di Latvia, bersebelahan dengan Rusia. Mikrotik didirikan pada tahun 1995 untuk mengembangkan router dan sistem ISP (Internet Service Provider) nirkabel. Mikrotik dibuat oleh MikroTikls sebuah perusahaan di kota Riga, Latvia. Latvia adalah sebuah negara yang merupakan “pecahan” dari negara Uni Soviet dulunya atau Rusia sekarang ini. Mikrotik awalnya ditujukan untuk perusahaan jasa layanan Internet (PJI) atau Internet Service Provider (ISP) yang melayani pelanggannya menggunakan teknologi nirkabel atau wireless. Saat ini MikroTikls memberikan layanan kepada banyak ISP nirkabel untuk layanan akses Internet dibanyak negara di dunia dan juga sangat populer di Indonesia. MikroTik sekarang menyediakan hardware dan software untuk konektivitas internet di sebagian besar negara di seluruh dunia. Produk hardware unggulan Mikrotik berupa Router, Switch, Antena, dan perangkat pendukung lainnya. Sedangkan produk Software unggulan Mikrotik adalah MikroTik RouterOS.